Tim Sherwood : Datangkan Gareth Bale Maka Spurs akan Juara Premier League

By Putra Rusdi Kurniawan - Jumat, 11 Agustus 2017 | 08:49 WIB
Aksi penyerang Real Madrid, Gareth Bale (depan), saat berduel dengan gelandang Manchester United, Henrikh Mkhitaryan, dalam pertandingan Piala Super Eropa 2017 di Stadion Nacionalna Arena Filip II, Skopje, Makedonia, Rabu (9/8/2017) dini hari WIB. (DIMITAR DILKOFF/AFP)

Mantan Pemain dan Pelatih Tottenham Hotspur, Tim Sherwood mengungkapkan bahwa Spurs harus memulangkan kembali Gareth Bale untuk meraih gelar Liga Premier Inggris.

Dilansir BolaSport.com dari talkSPORT, Sherwood mengharapkan bahwa pihak Tottenham Hotspur harus berani mengeluarkan dana yang ia miliki di bursa transfer untuk mendatangkan Gareth Bale.

Dan Sherwood percaya dengan datangnya Bale, Spurs akan meraih gelar juara Liga Premier Inggris.

Bale sendiri meninggalkan London Utara menuju Real Madrid pada 2013 dengan nilai transfer 89 juta Poundsterling atau 101 juta Euro.

Spurs sendiri saat ini belum mendapat satupun pemain anyar dala bursa transfer kali ini.

Namun pelatih Spurs Mauricio Pochettino menjanjikan mendatangkan 3 samapi 4 pemain sebelum bursa transfer ditutup.

Tapi menurut Sherwood lebih baik mendatangkan satu pemain bintang dengan dampak yang nyata seperti Bale.

Daripada mendatangkan tiga pemain rata-rata dengan harga 50 juta poundsterling yang rawan menjadi kegagalan transfer.

Terakhir kali Spurs sebenarnya mengincar pemain Everton Ross Barkley namun harga Barkley yang mencapai 50 juta Poundsterling membuat Spurs berhati-hati dan tidak kunjung mendapatkan sang pemain.

Sedangkan Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane dipastikan tidak akan melepas Gareth Bale pada bursa transfer kali ini meskipun Manchester United dikabarkan berniat mendatangkan sayap Wales tersebut.