Dihukum 5 Pertandingan, Cristiano Ronaldo Justru Ulangi Lagi Golnya ke Gawang Barcelona

By Bagas Reza Murti - Rabu, 16 Agustus 2017 | 03:55 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, memakai baju kembali seusai melakukan selebrasi dalam laga Piala Super Spanyol kontra FC Barcelona di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 13 Agustus 2017. (STRINGER/AFP)

Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mendapatkan hukuman larangan pertandingan dari Federasi Sepak Bola Spanyol.

Pasca pertandingan leg pertama Piala Super Spanyol, Cristiano Ronaldo resmi mendapatkan larangan bermain sebanyak 5 pertandingan.

Meski begitu, Ronaldo sepertinya tak menjadikan hal tersebut sebagai sebuah beban.

Diberitakan sebelumnya, lewat unggahannya di instagram, Ronaldo tak tampak bersedih setelah vonis dijatuhkan dan justru berpose maskulin bersama rekan-rekannya di Real Madrid.

Baca juga:

Kini, Ronaldo mengunggah sebuah video dalam sesi latihan Real Madrid di instagram.

 

 

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on

Seolah ingin pamer skill, Ronaldo terlihat menggocek bola di sisi kanan pertahanan, melewati rekannya sebelum menceploskan bola ke gawang.

Jika dilihat, aksinya tersebut mirip dengan apa yang dilakukannya saat menjebol gawang Barcelona Senin (14/8/2017) dini hari WIB.

Sepertinya Cristiano Ronaldo tetap ingin menunjukkan kualitas dirinya walaupun sedang dalam masa hukuman.