Cedera Otot Paha, Javier Mascherano Absen 4 Pekan

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 16 November 2017 | 01:20 WIB
Pemain Nigeria, Alex Iwobi (kiri), berduel dengan bek Argentina, Javier Mascherano, dalam laga persahabatan di Krasnodar, Rusia, pada 14 November 2017. (MLADEN ANTONOV/AFP)

Bek FC Barcelona, Javier Mascherano, dikabarkan mengalami cedera otot paha saat memperkuat Tim Nasional Argentina saat jeda internasional.

Argentina mengalami kekalahan 2-4 pada partai persahabatan melawan Nigeria di Stadion FK Krasnodar, Selasa (14/11/2017) waktu setempat.

Di laga tersebut Argentina sebenarnya lebih dulu unggul 2-0 lewat gol Ever Banega dan Sergio Aguero.

Namun, Nigeria mampu membalas dengan gelontoran empat gol dari Kelechi Iheanacho, Alex Iwobi, dan Bryne Idowu.

Mascherano bermain penuh di partai ini, namun setelah pertandingan ia dinyatakan mengalami masalah di otot paha.

"Dalam pertandingan persahabatan Argentina melawan Nigeria, pemain dari tim utama, Javier Mascherano, bermasalah dengan cedera otot paha kaki kanannya," tulis pernyataan resmi Barcelona seperti dikutip BolaSport.com.

(Baca Juga: Striker Swedia: Pemain Italia Mencoba Membuat Saya Diusir Keluar Lapangan)

"Cedera tersebut diketahui setelah ia menjalani pemeriksaan medis di Ciudad Deportiva. Ia diperkirakan absen selama empat pekan."

Mascherano merupakan pemain yang sudah tampil sebanyak 10 kali dengan rincian 6 kali di Liga Spanyol, Copa del Rey (1 kali), Liga Champions (2 kali), dan Piala Super Spanyol (1 kali).