Rekor 36 Laga Tak Terkalahkan Mantan Pemain Barcelona Itu Terhenti di Tangan Real Madrid

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 19 Februari 2018 | 10:06 WIB
Pemain belakang Barcelona, Marc Bartra, meratapi gol Real Sociedad ke gawang timnya pada partai La Liga di Stadion Anoeta, 1 April 2015. (ANDER GILLENEA/AFP)

Marc Bartra harus merasakan kekalahan saat timnya, Real Betis, menyerah dari Real Madrid pada laga lanjutan Liga Spanyol, Minggu (18/2/2018).

Pada laga yang berlangsung di Stadion Benito Villamarin tersebut, Real Betis harus menyerah dnegan skor 3-5 atas tamunya, Real Madrid.

Bagi Marc Bartra, kekalahan ini skealigus mencoreng rekor pribadinya di Liga Spanyol.

Sebelum kekalahan malam tadi, Bartra menjadi pemain paling banyak merasakan laga tak terkalahkan di Liga Spanyol saat ini.

(Baca juga: Rusuh! Laga Liga Brasil Dihentikan Setelah 9 Kartu Merah Dikeluarkan!)

Seperti dilansir BolaSport.com dari catatan Opta, Bartra tak kalah dalam 36 laga dimana ia menang 32 kali dan imbang empat kali.

Catatan ini ia torehkan bersama Barcelona dan Real Betis.

Bartra memang adalah pemain anyar Betis setelah didatangkan dari Borussia Dortmund Januari lalu.

(Baca juga: David De Gea Sudah Tentukan Masa Depannya)

Sebelum ke Dortmund, bartra membela Barcelona antara tahun 2010 hingga 2016.

Dalam dua laga awalnya bersama Betis, Bartra selalu merasakan kemenangan dan baru di tangan Real Madrid ia mengalami kekalahan perdananya dalam 37 laga.