Liverpool Ternyata Akan Melawan Tim yang Musim Lalu Tidak Terkalahkan di Kandang

By Wisnu Nova Wistowo - Selasa, 15 Agustus 2017 | 20:57 WIB
Gelandang Hoffenheim, Sebastian Rudy, berupaya menendang bola namun diganjal bek Koeln, Jonas Hector, dalam laga lanjutan Liga Jerman 2016-2017 di Koeln, (21/4/2017). (PATRIK STOLLARZ/AFP)

Menang di markas TSG 1899 Hoffenheim akan menjadi tantangan besar bagi Liverpool di laga leg pertama babak kualifikasi Liga Champions.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Wirsol Rhein-Necker-Arena, Selasa (15/8/2017) waktu setempat.

Hoffenheim merupakan tim yang sukses finis di posisi keempat klasemen akhir Liga Jerman musim 2016-2017.

Skuat besutan Julian Nagelsmann punya catatan mengesankan setiap bermain sebagai tuan rumah di Bundesliga musim lalu.

Dari 17 pertandingan kandang, Hoffenheim tidak sekali pun tersentuh kekalahan, bahkan mereka tidak kebobolan di 9 laga di antaranya.

Klub berjulukan Die Kraichgauer pun hanya enam kali menuai hasil imbang dan 11 laga lainnya berakhir dengan kemenangan.

Bahkan, sang juara Liga Jerman musim lalu, Bayern Muenchen takluk 0-1 di Wirsol Rhein-Necker-Arena.

Bentrok ini akan menjadi pertemuan pertama dalam sejarah kedua tim.

Hoffenheim menjadi lawan ke-126 yang dihadapi Liverpool di level kompetisi Eropa.