Timnas U-22 Malaysia Langsung Lupakan Pencapaian Apik di Kualfikasi Piala Asia U-23 2018

By Aulli Reza Atmam - Selasa, 25 Juli 2017 | 13:44 WIB
Skuad Timnas Malaysia U-22 (ESPN FC)

Timnas U-22 Malaysia tidak lama-lama larut dalam kegembiraan menyusuk pencapaian apik yang diraih di kualfiikasi Piala Asia U-23 2018.

Pelatih timnas U-22 Malaysia, Datuk Ong Kim Swee, mengatakan timnya kini harus melupakan pencapaian apik itu.

Sebab, kini timnya harus berkonsentrasi untuk ajang SEA Games 2017 yang telah menanti di depan mata dengan ekspektasi, tantangan, dan tekanan yang berbeda.

Di kualifikasi Piala Asia U-22, timnas U-22 Malaysia, menjadi juara Grup H sekaligus merebut tiket ke putaran final di Tiongkok.

"Kami harus melupakan kemenangan manis ini dan berkonsentrasi mempersiapkan diri untuk SEA Games Kuala Lumpur karena ekspektasi, tantangan, dan tekanannya akan sangat berbeda dibanding yang telah dilewati di Bangkok," ujar Ong seperti dilansir Astro Awani.

Baca juga:

Mengenai tekanan yang diemban timnya, Ong menilai hal itu sebagai sesuatu yang wajar mengingat statusnya sebagai tuan rumah.

"Berada di bawah tekanan adalah hal wajar, namun saat kami menjadi tuan rumah maka tekanannya meningkat."

"Para pemain harus tetap fokus," pungkasnya.

Ajang SEA Games sendiri akan dihelat pada bulan Agustus ini.