Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Prancis di Fase Grup

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 16 Mei 2018 | 21:31 WIB
Striker timnas Prancis, Alexandre Lacazette, bereaksi selepas menjebol gawang timnas Jerman dalam laga uji coba di Koeln, 14 November 2017. (BERND THISSEN / DPA / AFP)

Perjalanan Prancis di Piala Dunia 2018 akan dimulai dengan menghadapi Australia pada matchday 1 Grup C di Kazan, Sabtu (16/6/2018) pukul 17.00 WIB.

Pertandingan tersebut sekaligus membuka rangkaian pertandingan di Grup C Piala Dunia 2018.

Selain Prancis dan Australia, dua penantang lain adalah Peru dan Denmark.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Di atas kertas, Tim Ayam Jantan tidak akan kesulitan mengatasi lawan-lawan mereka.

Namun, segalanya bisa terjadi saat pertandingan dimulai.

Prancis tentu pantang membuka perjalanan di Piala Dunia dengan kekalahan.

(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)

Selanjutnya, Prancis akan bertemu Peru pada matchday 2 di Yekaterinburg, Jumat (22/6/2018) pukul 00.00 WIB.

Skuat asuhan Didier Deschamps tersebut lalu ditunggu sesama wakil Eropa, Denmark, di Moskwa, Selasa (26/6/2018) pukul 21.00 WIB.

Jadwal timnas Prancis di fase grup Piala Dunia 2018

  • Prancis vs Australia, Kazan Arena, 16 Juni 2018 (17.00 WIB)
  • Prancis vs Peru, Central Stadium, 22 Juni 2018 (00.00 WIB)
  • Denmark vs Prancis, Luzhniki Stadium, 26 Juni 2018 (21.00)