Inilah 30 Nama yang Ditunjuk Indra Sjafri Ikut Training Center Timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta

By Stefanus Aranditio - Jumat, 4 Agustus 2017 | 18:45 WIB
Training Center Timnas Indonesia U-19 di Yogyakarta (STEFANUS ARANDITIO / BOLASPORT.COM)

19 asuhan coach Indra Sjafri sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti turnamen piala AFF U-18 2017 di Myanmar.

Timnas Indonesia U-19 menggelar training center di Yogyakarta selama sekitar satu bulan.

Coach Indra Sjafri sendiri telah mendaftarkan 30 nama yang akan diberangkatkan ke Myanmar kepada AFF.

Dari 30 nama ini akan dikurangi lagi 7 orang menjadi 23 orang yang didaftarkan ikut dalam piala AFF U-18.

(BACA JUGA: Pemain Timnas Indonesia U-19 ini Alami Cedera Saat Training Center di Yogyakarta)

Berikut daftar 30 pemain timnas Indonesia U-19 yang mengikuti training center di Yogyakarta:

Kiper: Muhammad Riyandi (Barito Putera), Gianluca Rossy (Jawa Tengah), Rakasurya Handika (Jawa Tengah), Aqil Savik (Jawa Barat).

Belakang: M. Rifad Marasabessy (Madura United), Dedi Tri Maulana (Sulawesi Tenggara), Nicholas, Yohanes Pambudi (Spanyol), Rachmat Irianto (Persebaya), Julyano Pratama Nono (Diklat Ragunan), Kadek Raditya (Bali), Ahmad Saeful Hidayat (Jawa Tengah), Firza Andika (Sumatera Utara), Irsan Lestaluhu (Maluku), Samuel Christianson (Persija U-19), Nurhidayat Haris (PSM)

Tengah: Teuku Noer Fadhil (Aceh), Syahrian Abimanyu (Persija U-19), Witan Sulaeman (Ragunan), Resky Fandi Witriawan (Sulawesi Barat), Adha Nurrokhim (Persis Solo), Muhammad Iqbal (Sumatera Barat), Feby Eka Putra (Jawa Timur), Jefry Hendry Bisai (Papua), Aulia Hidayat (Aceh), Jadug Arya Aragani (DKI Jakarta), Egy Maulana Vikri (Diklat Ragunan), M Lutfi Kamal (DKI Jakarta)

Depan: Hanis Saghara Putra (Jawa Timur), M. Rafli Mursalim (DKI Jakarta), Deka M. Toha (Jawa Barat)