Indonesia Vs Fiji - Malaysia Sempat Ditahan Imbang Fiji, Bagaimana dengan Indonesia?

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 28 Agustus 2017 | 21:47 WIB
Pemain Timnas Fiji (SportsTG)

Sesuai kalender FIFA, Fiji akan menjadi lawan uji coba Indonesia yang berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi. Sabtu (2/9/2017).

Fiji merupakan sebuah negara kepulauan di selatan Samudra Pasifik.

Sebelumnya Fiji sempat melakukan ujicoba dengan Malaysia di Stadion Prince Charles Park, Nadi, Minggu (26/6/2016).

Fiji berhasil menahan imbang Malaysia dengan skor akhir dengan 1-1.

Mengacu peringkat terbaru FIFA, Fiji berada di posisi 181 dan Indonesia lebih tinggi delapan peringkat di posisi 175 dunia.

(BACA JUGA: Indra Sjafri Yakin Timnas Indonesia U-19 Siap Lanjutkan Perjuangan Garuda Muda)

Apabila mengacu dari peringkat, seharusnya tidak sulit bagi Indonesia untuk bisa menang atas Fiji.

Fiji juga mencatat rekor buruk dalam pertandingan International, baik pertandingan resmi ataupun ujicoba.

Dari tujuh pertandingan terakhirnya, Fiji hanya menang satu kali, tiga imbang dan tiga lainnya berkakhir kalah.

Berikut hasil pertandingan Internasional Fiji di tujuh pertandingan terakhir:

  • (26/6/2016) Pertandingan uji coba - Fiji (1) vs Malaysia (1)
  • (25/3/2016) Kualifikasi Piala Dunia - Fiji (0) vs (2) Selandia Baru
  • (28/3/2016) Kualifikasi Piala Dunia - Selandia Baru (2) vs (0) Fiji
  • (25/5/2017) Pertandingan uji coba - Fiji (1) Vs (1) Solomon Islands
  • (28/5/2017) Pertandingan uji coba - Fiji (1) Vs (0) Solomon Islands
  • (7/6/2017) Pertandingan uji coba - Fiji (2) Vs (2) New Caledonia
  • (11/7/2017) Pertandingan uji coba - New Caledonia (2) Vs (1) Fiji
Timnas Indonesia akan menghadapi Fiji di Stadion Patriot, Bekasi. Sabtu (2/9/2017).