Indonesia Vs Thailand - Striker Timnas U-19 Indonesia Terbayang Tragedi Semifinal Piala AFF U-18

By Segaf Abdullah - Sabtu, 7 Oktober 2017 | 18:07 WIB
Penyerang Timnas U-19 Indonesia, Hanis Saghara Putra, beraksi melawan Timnas U-19 Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (4/10/2017). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Striker timnas U-19 Indonesia, Hanis Saghara Putra, berhasrat membalas kekalahan dari Thailand.

Timnas U-19 Indonesia akan menjalani uji coba kontra Thailand U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu (8/10/2017).

September lalu, timnas U-19 dikalahkan Thailand lewat babak adu penalti pada ajang Piala AFF U-18 2017.

(Baca juga: Benarkah Gerard Pique dan David Silva Sengaja Dapat Kartu Kuning?)

"Thailand tim kuat. Kami sudah bertemu di semifinal Piala AFF dan kalah melalui adu penalti," ucap Hanis pada sesi jumpa pers yang dihadiri Bolasport.com, Sabtu (7/10/2017).

"Sekarang mereka datang. Insya Allah kami bisa membalas kekalahan pada pertemuan sebelumnya," tutur pemain kelahiran Bojonegoro, Jawa Timur itu.

(Baca juga: Kapten Legendaris Manchester United Buka Bar Baru, Hanya Perempuan Ini yang Tak Boleh Masuk)

Pada uji tanding terkini, timnas U-19 sukses mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0 di Stadion Patriot, Rabu (4/10/2017).

Dalam laga tersebut, pengganti Hanis pada menit ke-68, Muhammad Rafli Mursalim, sukses memecah kebuntuan timnas U-19 pada menit ke-87.