Tatap Piala Asia U-16, Fakhri Husaini Sudah Punya Rancangan Skuat

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 26 Januari 2018 | 20:30 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini (PSSI.ORG)

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, mengatakan bahwa ia sudah memiliki rancangan skuat yang dipersiapkannya untuk berlaga di Piala Asia U-16

Namun, Fakhri belum bisa menyebutkan siapa saja nama-nama pemain yang sudah ada di pemikirannya.

Piala Asia U-16 akan berlangsung di Malaysia pada September 2018.

Target Fakhri pribadi ingin membawa timnas U-16 setidaknya masuk empat besar agar bisa berlaga di Piala Dunia U-17 2019.

"Kalau bicara kerangka tim untuk di Piala Asia, saya sudah punya," kata Fakhri di Lapangan Atang Soetrisna, Cijantung, Jakarta Timur, Jumat (26/1/2018).

Sejauh ini, Fakhri belum mengetahui berapa jumlah pemain yang disediakan pihak panitia untuk berlaga di Piala Asia U-16.

Bila nantinya hanya 22 pemain setiap negara, Fakhri berharap semua nama yang dibawanya harus memiliki kualitas merata.

Fakhri mengatakan sampai saat ini ia baru memiliki 15 nama pemain yang kualitasnya sama dan bisa dibawa ke Malaysia.

Namun ia juga tidak menutup kemungkinan apabila ada pemain berkualitas lagi dari pemainnya saat ini untuk bergabung ke skuat Garuda Muda.

"Tetapi sampai sekarang saya belum punya 22 pemain yang merata kualitasnya. Saya masih butuh kurang tujuh pemain lagi," kata Fakhri.

"Sekarang ada sekitar 15 pemain yang kualitasnya sama. Tinggal si A masuk, dan si A keluar, atau pemain yang bisa bermain di dua posisi. Kalau saya punya pemain 22 dan mereka bisa bermain di dua posisi kan tinggal dikalikan saja," ucap pelatih berusia 52 tahun itu mengakhiri.