Mantan Striker Timnas Indonesia di Piala AFF 2012 Masuk Tim Amatir Kasta Kelima Liga Belanda

By Metta Rahma Melati - Jumat, 23 November 2018 | 17:06 WIB
Dennis dan Jhonny van Beukering (instagram.com/jhonnyvanbeukering/?hl=id)

Mantan striker timnas Indonesia di Piala AFF 2012 , Jhonny van Beukering masuk dalam tim Silvolde. Ia berada di bangku cadangan saat laga Silvolde melawan De Bataven yang berakhir dengan skor 1-1.

Silvolde merupakan klub amatir Liga Belanda yang bermain di Hoofdklasse (liga amatir tertinggi kedua di Belanda/kasta kelima secara umum).

Pada Minggu (18/11/2018) saat Silvode bertandang ke markas De Bataven, Jhonny van Beukering tidak dimainkan.

Mantan pemain Vitesse, De Graafschao, NEC, dan Feyenoord itu telah ditambahkan ke tim Silvolde oleh kakaknya yang sekaligus pelatih Silvolde, Dennis van Beukering.

Silvolde dalam keadaan rentan, karena cedera yang dialami kapten Mereka, Jael Krosse dan pemain Kelvin Meijer.


Dennis van Beukering pun buka suara soal dicadangkannya Jhonny van Beukering yang juga pernah bermain untuk Pelita Jaya.

"Beukie (Jhonny van Beukering) berada di bangku cadangan selama 90 menit. Tidak perlu memasukkan Jhonny karena permainan bagus dan kami bertahan untuk waktu yang cukup lama," ujar Dennis van Beukering, dikutip BolaSport.com dari de Gelderlander.

Dennis pun tidak mengesampingkan bahwa adiknya akan membuat menit bermain pada laga kandang melawan Hoogland pada Minggu (25/11/2018).