MotoGP Austria 2017 - Pole Position Marc Marquez Berhasil Pecahkan Rekor!

By Susi Lestari - Minggu, 13 Agustus 2017 | 08:57 WIB
Pebalap Repsol Honda Team asal Spanyol, Marc Marquez, bereaksi saat menjalani sesi latihan bebas pada hari pertama GP Austria di Red Bull Ring, Spielberg, Jumat (11/8/2017). (MOTOGP.COM)

Pada babak kualifikasi GP Autria di Sirkuit Red Bull Ring, Sabtu (12/8/2017), Marc Marquez berhasil meraih waktu tercepat dan berhak memulai balapan di posisi terdepan. 

Pebalap tim Repsol Honda tersebut berhasil mencatatkan waktu tercepat 1 menit 23,235 detik, mengungguli dua pebalap Ducati, Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo.

Dilansir BolaSport.com dari twitter resmi @MotoGP, raihan pole position Marc Marquez di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, memecahkan rekor di MotoGP.

Dalam sejarah penyelenggaraan Grand Prix MotoGP, ada tiga pebalap yang meraih pole position paling banyak sepanjang sejarah Grand Prix di semua kelas.

(Baca Juga: Jadwal MotoGP Terbaru - Valentino Rossi cs Kembali Tancap Gas di MotoGP Austria)

Ketiga pebalap tersebut adalah Marc Marquez, Jorge Lorenzo, dan Valentino Rossi.

Raihan pole position Marc Marquez di MotoGP Austria menjadikan pebalap nomor 93 tersebut meraih pole position terbanyak dengan 70 kali start terdepan.

Pole position terakhir yang diraih Lorenzo terjadi pada MotoGP Valencia 2016.

Sedangkan, Valentino Rossi terakhir memulai start terdepan pada MotoGP Jepang 2016.

 Seri lanjutan MotoGP akan tersaji di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada hari Minggu (13/8/2017).

Jangan lupa saksikan Live Blog MotoGP Austria di bolasport.com mulai pukul 18.50 WIB.