Banjir Sponsor, Perusahaan Perahu Pesiar Mewah Jadi Sponsor Baru Andrea Dovizioso

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 21 Januari 2018 | 01:18 WIB
Andrea Dovizioso berpose dengan motor Desmosedici GP18. (TUTTOMOTORIWEB.COM)

Penampilan apik Andrea Dovizioso di ajang MotoGP musim 2018 membuat sang pebalap kebanjiran dukungan dari sponsornya.

Saat peluncuran tim Ducati di markas tim yang terletak di Bologna, Italia, banyak pihak meyakini kalau Dovizioso mendapat tambahan sokongan.

Mengenakan helm dengan motif banteng merah yang lebih besar saat peluncuran tim Ducati telah menandakan kalau sang pebalap mendapat pembaruan kontrak dari perusahaan minuman energi tersebut.

Setelah Red Bull, kini giliran perusahaan di kampung halaman Dovizioso, Forli, yang mengumumkan kerja sama dengan pebalap berusia 31 tahun itu.

(Baca Juga: Sadis! Begini Jawaban Berkelas Jorge Lorenzo Saat Mendapat Sindiran Netizen Soal Mapping 8)

Sebuah perusahaan kapal perahu mewah bernama Ferreti Yachts menyatakan kalau mereka akan menjadi sponsor Dovizioso pada kejuaraan musim mendatang.

Nantinya, logo perusahaan tersebut akan terlihat pada bagian lengan dari baju balap yang dikenakan Dovi sepanjang kejuaraan MotoGP 2018.

"Setelah tahun 2017 yang fantastis, 2018 adalah tahun yang krusial bagi saya, dan dengan dukungan sponsor ini akan memacu saya untuk tampil lebih baik," kata Dovizioso seperti dikutip BolaSport.com dari situs Ferreti.

Dovi dijagokan untuk menjadi kandidat kuat kejuaraan MotoGP musim mendatang setelah tampil ganas pada kompetisi sebelumnya.

Perjuangan Dovizoso akan dimulai pada balapan pembuka yang akan digelar di Qatar pada tanggal 18 Maret 2018.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on