Bos Ducati Tak Kaget Jika Musim Depan Jorge Lorenzo Mampu Memenangi Balapan

By Samsul Ngarifin - Senin, 22 Januari 2018 | 19:01 WIB
Pebalap tim Ducati, Jorge Lorenzo, saat beraksi dalam sesi latihan bebas MotoGP Malaysia, Jumat (27/10/2017). (DUCATI.COM)

General Manager Ducati, Luigi Dall'igna, mengatakan bahwa dirinya tidak akan kaget jika Jorge Lorenzo bisa memenangkan balapan pada tahun 2018.

Luigi Dall'igna berharap Jorge Lorenzo bisa menunjukkan performa seperti yang ditunjukkan Andrea Dovizioso pada musim 2017.

Musim lalu Lorenzo tertinggal jauh dari Dovizioso yang mampu memenangkan enam balapan.

"Semua manajer ingin berada dalam situasi di mana dua pebalap mendominasi," kata Luigi Dall'igna dilansir BolaSport.com dari Paddock-GP.

(Baca juga: Jorge Lorenzo Ingin Awali Musim 2018 dengan Kemenangan)

Musim lalu pebalap berkebangsaan Spanyol itu hanya mampu tiga kali naik podium tanpa satupun meraih kemenangan.

Luigi Dall'igna menambahkan jika Jorge Lorenzo memerlukan kepercayaan diri lebih untuk bisa sukses pada tahun 2018.

"Jika Jorge Lorenzo menang di Grand Prix, saya tidak akan terkejut. Tapi dia masih butuh kepercayaan diri," ujar Dall'igna menambahkan.

Ducati sendiri kembali menargetkan untuk mampu bertarung pada kejuaraan dunia MotoGP 2018 layaknya seperti musim lalu.