Diwarnai Insiden Tito Rabat, Maverick Vinales Kuasai Tes MotoGP Catalunya Hari Kedua

By Samsul Ngarifin - Kamis, 24 Mei 2018 | 16:20 WIB
Maverick Vinales (#25) diikuti oleh Alex Rins (#42) dan Aleix Espargaro (#41) saat beraksi di Sirkuit Le Mans pada Minggu (20/5/2018) (DOK. YAMAHA MOTOGP)

Pebalap tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, berhasil meraih hasil positif pada hari kedua tes MotoGP yang berlangsung di Circuit de Barcelona, Catalunya, Spanyol, Rabu (24/5/2018).

Setelah absen pada hari pertama karena kondisi cuaca yang buruk, sebanyak 20 rider turun ke lintasan pada hari kedua.

Hanya pebalap dari tim Pramac Racing, Marc VDS, dan Angel Nieto yang tidak berpartisipasi dalam tes ini.

Tes sempat terhenti karena kecelakaan yang menimpa pebalap tim Avintia Racing, Tito Rabat, di tikungan terakhir Circuit de Barcelona.

Pada hari kedua, Maverick Vinales sukses menjadi pebalap tercepat dengan catatan waktu putaran 1 menit 38,974 detik.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Tidak Boleh Jual Mahal Jika Ingin Bertahan di MotoGP)

Sementara itu, pebalap tim Yamaha Tech3, Johann Zarco, berada di posisi kedua dengan catatan waktu putaran 1 menit 39,251 detik.

Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, berada di posisi ketiga dengan waktu putaran 1 menit 39,257 detik.

Posisi empat sampai enam berturut-turut ditempati oleh Cal Crutchlow (LCR Honda), Andrea Dovizioso (Ducati), dan Valentino Rossi (Movistar Yamaha).

Adapun juara dunia musim lalu, Marc Marquez, berada di posisi ketujuh dengan waktu putaran 1 menit 39,714 detik.

Berikut hasil lengkap tes MotoGP:

  1. Maverick Viñales - 1m 38.974s 
  2. Johann Zarco - 1m 39.251s +0.277s
  3. Jorge Lorenzo - 1m 39.257s +0.283s
  4. Cal Crutchlow - 1m 39.521s +0.547s
  5. Andrea Dovizioso - 1m 39.657s +0.683s
  6. Valentino Rossi - 1m 39.708s +0.734s
  7. Marc Marquez - 1m 39.714s +0.740s
  8. Andrea Iannone - 1m 39.952s +0.978s
  9. Takaaki Nakagami - 1m 40.187s +1.213s
  10. Aleix Espargaro - 1m 40.332s +1.358s
  11. Bradley Smith - 1m 40.353s +1.379s
  12. Scott Redding - 1m 40.385s +1.411s
  13. Dani Pedrosa - 1m 40.480s +1.506s
  14. Hafizh Syahrin - 1m 40.502s +1.528s
  15. Alex Rins - 1m 40.832s +1.858s
  16. Pol Espargaro - 1m 41.046s +2.072s
  17. Sylvain Guintoli - 1m 41.419s +2.445s
  18. Mika Kallio - 1m 41.712s +2.738s
  19. Xavier Simeon - 1m 41.722s +2.748s