Gagal Finis, Maverick Vinales Pilih Absen pada Tes MotoGP di Brno

By Samsul Ngarifin - Senin, 6 Agustus 2018 | 18:22 WIB
Maverick Vinales terjatuh saat balapan MotoGP Rep Ceska di Automotodrom Brno, Minggu (5/8/2018). (DOK. MOTOGP)

Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, memilih absen saat tes resmi MotoGP di Automotodrom Brno digelar pada Senin (6/8/2018).

Maverick Vinales mendapat hasil mengecewakan saat melakoni balapan MotoGP Republik Ceska 2018 di Automotodrom Brno, Minggu (5/8/2018).

Pebalap berkebangsaan Spanyol itu gagal finis setelah terlibat insiden dengan pebalap wildcard Repsol Honda, Stefan Bradl, dan rider KTM, Bradley Smith, pada lap kesatu.

(Baca Juga: Catatan Apik Yamaha Terhenti di Brno)

Insiden di Brno akhir pekan kemarin tampaknya mempengaruhi keputusan Vinales terkait partisipasi pada tes Brno.

Dengan absennya Vinales, Valentino Rossi akan bekerja sendiri saat menjajal upgrade yang dibawa Yamaha, terutama tentang perangkat elektronik.

Selain Vinales, pebalap yang absen pada tes Brno hari ini adalah Pol Espargaro dari tim KTM, tim Avintia Racing, tim Angel Nieto, dan pebalap penguji Honda, Stefan Bradl.

Namun, Honda tetap menurunkan pebalap pengujinya pada tes hari ini yakni Hiroshi Aoyama.

Setelah MotoGP Republik Ceska, para pebalap akan kembali melanjutkan seri ke-11 di Red Bull Ring, Austria, pada 10-13 Agustus 2018.

Berikut daftar pebalap yang ikut serta dalam tes Brno (15.00-23.00). 

No. Pebalap Tim
1 Marc Marquez Repsol Honda
2 Dani Pedrosa
3 Hiroshi Aoyama HRC
4 Cal Crutchlow LCR Honda
5 Takaaki Nakagami
6 Andrea Dovizioso Ducati
7 Jorge Lorenzo
8 Valentino Rossi Movistar Yamaha
9 Andrea Iannone Suzuki Ecstar
10 Alex Rins
11 Sylvain Guintoli
12 Danilo Petrucci Pramac Racing
13 Jack Miller
14 Franco Morbidelli Marc VDS
15 Tom Luthi
16 Johann Zarco Yamaha Tech3
17 Hafizh Syahrin
18 Aleix Espargaro Aprilia Gresini
19 Scott Redding
20 Bradley Smith KTM Racing