Fernando Alonso Yakin McLaren Bisa Sukses dengan Mesin Renault

By Samsul Ngarifin - Sabtu, 7 Oktober 2017 | 09:54 WIB
Pebalap McLaren asal Spanyol, Fernando Alonso, sedang menunggu sesi balapan GP Hongaria di Hungaroring, Budapest, 30 Juli 2017. (ANDREJ ISAKOVIC/AFP)

Pebalap tim McLaren-Honda, Fernando Alonso, optimistis McLaren bisa kompetitif pada musim 2018.

Tim McLaren memutuskan untuk bercerai dengan Honda sebagai pemasok mesin pada tahun ini.

Untuk Formula 1 musim 2018, tim McLaren telah bekerjasama dengan Renault sebagai pemasok mesin.

Fernando Alonso mempunyai kenangan manis bersama mobil Renault, yakni saat menjadi juara dunia tahun 2005 dan 2006.

"Kerjasama itu memberi kami harapan bahwa dengan mesin Renault anda bisa memenangkan balapan jika mempunyai sasis yang bagus," Fernando Alonso seperti BolaSport.com dari Sportsmole, Sabtu (7/10/2017).

(Baca Juga: F1 GP Jepang 2017 - Fernando Alonso Terkena Hukuman Penalti 35 Grid)

 

A post shared by McLaren Honda (@mclaren) on

Tim McLaren sendiri telah menggunakan mesin Honda sejak tahun 2015.

"Tapi itu juga membuat tekanan pada McLaren karenan mereka perlu membangun sebuah sasis yang bagus untuk tahun depan," ujar Alonso.

"Tim ini memiliki semua yang anda butuhkan untuk membangun mobil yang bagus."

Fernando Alonso yang menjadi pebalap tim McLaren sejak tahun 2015 gagal mendapatkan hasil yang memuaskan.

Selama tiga tahun, prestasi terbaik Fernando Alonso hanya mengakhiri musim di peringkat ke-10 di kejuaraan tahun 2016.