Valtteri Bottas Siap Berebut Gelar Melawan Lewis Hamilton pada Musim Depan

By Ignatius Wijayatmo - Jumat, 24 November 2017 | 16:00 WIB
Pebalap Mercedes dari Finlandia, Valtteri Bottas, terlihat berada di paddock setelah menjalani sesi latihan pertama GP Jepang di Sirkuit Suzuka, Jumat (6/10/2017). (KIYOSHI OTA/AFP PHOTO)

Valtteri Bottas meyakini jika dirinya mampu bertarung melawan Lewis Hamilton pada musim depan meski kalah bersaing pada musim ini.

Lewis Hamilton meraih gelar keempat pada balapan F1 usai finis di posisi sembilan pada GP Meksiko.

Lewis Hamilton juga meraih gelar itu dengan mulus setelah mendominasi paruh kedua musim ini.

Sebaliknya rekan satu tim Hamilton, Valtteri Bottas, belum pernah menang satu balapan sejak kemenangannya di GP Austria bulan Juni lalu.

Akan tetapi, Bottas meyakini jika ia bisa melawan pebalap Britania Raya tersebut di musim depan, meskipun tidak bisa bersaing di musim 2017.

(Baca Juga: Bos Tim Repsol Honda Tidak Menyangka Akan Pensiun Mendahului Valentino Rossi)

"Saya masih setuju bahwa tidak ada yang tak terkalahkan," kata pebalap Finlandia tersebut dikutip BolaSport.com dari Fox Sports Asia.

Valtteri Bottas juga mengakui jika musim ini dia kalah dari Hamilton.

Secara terang-terangan ia menyebut Hamilton lebih baik daripada dirinya.

"Dia berhasil mengalahkan saya tahun ini - saya akui, dia lebih baik - itulah sebabnya musim ini benar-benar mengecewakan saya," ujar Bottas.

Namun Bottas meyakini jika musim ini ia telah belajar banyak hal, sehingga ia pun optimis untuk balapan musim depan.