Proliga 2018 - Sapu Bersih, Tim Putri Pertamina Anggap Putaran Kedua Final Four di Solo Lebih Santai

By Ovan Setiawan - Minggu, 1 April 2018 | 20:45 WIB
Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Energi bereaksi setelah mengalahkan Jakarta PGN Popsivo Polwan pada putaran pertama final four Proliga 2018 yang berlangsung di GOR Ken Arok, Malang, Sabtu (31/3/2018). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Energi memastikan menyapu bersih laga putaran pertama final four Proliga 2018 yang diadakan di GOR Ken Arok, Kota Malang 30 Maret-1 April.

Kepastian ini didapat setelah Pertamina mengalahkan Bandung Bank BJB Pakuan dengan skor 3-0 (25-22, 19-25, 25-15), Minggu (1/4/2018).

Tiga kemenangan membuat Pertamina ingin santai pada putaran kedua final four yang diadakan di Solo, 6-8 April.

"Target saya di Solo mungkin saya bisa lebih santai. Tapi, pertandingan tadi seperti final karena memang menguras tenaga," kata pelatih Pertamina, Muhammad Anshori seusai pertandingan yang dihadiri BolaSport.com.

(Baca juga: Proliga 2018 - Aprilia Manganang Cedera, BJB Tumbang)

Anshori menjelaskan bahwa laga melawan BJB berlangsung cukup berat. Banyak pemainnya yang mengalami cedera, tetapi mampu menyelesaikan pertandingan hingga akhir.

"Pertandingan tadi berat.  Kalau tidak siap mungkin akan kalah, tetapi semua bermain all-out," ujar Anshori.

Pertamina tampil meyakinkan sepanjang putaran pertama final four. Pada dua laga sebelumnya, mereka juga meraih kemenangan atas Jakarta PGN Popsivo Polwan dengan skor 3-0 dan mengalahkan Jakarta Elektrik PLN dengan skor 3-1.