Lewati Lawan 49 Kali, Raja Gocek Liga Jerman Baru Berusia 19 Tahun!

By Septian Tambunan - Jumat, 12 Januari 2018 | 05:52 WIB
Gelandang Borussia Dortmund, Christian Pulisic, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Hoffenheim dalam laga Liga Jerman di Dortmund, Jerman, pada 16 Desember 2017. (GUIDO KIRCHNER/AFP)

Keahlian mengelabui lawan menjadi nilai plus bagi pesepak bola hebat.

Talenta tersebut yang dimiliki oleh gelandang Borussia Dortmund, Christian Pulisic.

Seperti dikutip BolaSport.com dari Whoscored, Pulisic menjadi pemain yang paling sering melewati musuh (49 kali) di Liga Jerman musim 2017-2018.

(Baca Juga: Pemotong Serangan Terbaik Liga Inggris Ada di Arsenal)

Fakta tersebut terasa semakin menawan apabila mengetahui bahwa Pulisic baru berusia 19 tahun!

Meski masih muda, Pulisic telah menjadi tulang punggung di skuat Borussia Dortmund.

Pada musim ini, dia telah beraksi dalam 16 pertandingan di Bundesliga.

Dalam periode tersebut, Pulisic secara bergantian menempati posisi sayap kanan, sayap kiri, bek kanan, dan gelandang kanan.

Aset masa depan Timnas Amerika Serikat ini juga mampu menceploskan tiga gol dan satu assist.

(Baca Juga: 4 Tim dengan Penguasaan Bola Tertinggi di Eropa, Semua di Atas 60 Persen!)