Dimitri Payet: Jangan ke Liga Inggris, Neymar!

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 28 Januari 2018 | 18:57 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Neymar, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Dijon dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 17 Januari 2018. (CHRISTOPHE SIMON/AFP)

Mantan bintang West Ham United, Dimitri Payet, menilai bahwa bintang Paris Saint-Germain, Neymar, bakal menderita jika bermain di Liga Inggris.

Dimitri Payet menyarankan Neymar untuk tidak hijrah ke Liga Inggris, jika menganggap para bek Liga Prancis dirasa bermain terlalu kasar.

Sebelumnya, Neymar dikabarkan mengeluh perihal permainan para bek Liga Prancis.

Payet, yang pernah merasakan atmosfer Liga Inggris bersama West Ham United, menilai bek-bek di Negeri Ratu Elizabeth lebih keras dalam menghentikan lawan.

"Dia lebih baik tidak pindah dan bermain di Inggris!," ujarnya dikutip BolaSport.com dari L'Equipe.

"Saya pikir setiap pelatih lawan harus fokus padanya. Sayangnya, dia mengeluh, alhasil dia kehilangan fokus karena ini salah satu cara agar dia bisa dihentikan. Dia adalah korban dari bakatnya sendiri," ucap Payet.

Dimitri Payet mengklaim bahwa nasib serupa bakal dialami Florian Thauvin (Olympique Merseille) dan Nebil Fekir (Olympique Lyon).

"Itu terjadi pada pemain lain, seperti Florian Thauvin dan Nabil Fekir," kata Payet.

"Semua pemain yang spesialis dalam menggiring bola dan mampu melewati bek lawan akan cenderung ditendang," tuturnya.

Dimitri Payet telah bermain dalam 66 partai bersama West Ham United, dengan sumbangsih 18 gol dan 25 assist.