Wonderkid Terbaik Jerman Jadi Rebutan Seantero Eropa, Termasuk Chelsea dan Manchester City

By Tomy Kartika Putra - Selasa, 20 Maret 2018 | 00:38 WIB
Aksi Jerome Boateng (depan) saat membela Hamburger SV dalam laga babak 16 besar Liga Europa kontra Anderlecht, di Brussels, Belgia, 18 Maret 2010. (BRUNO FAHY-VIRGINIE LEFOUR/AFP )

Pemain belia Hambrug SV, Jann-Fiete Arp, adalah striker belia yang paling diminati oleh tim-tim besar Eropa dan berpeluang hengkang pada akhir musim ini.

Menengok semakin kecilnya peluang Hamburg SV bertahan di kasta tertinggi Liga Jerman, Jann-Fiete Arp hampir pasti hengkang.

Apalaagi kontrak pemain berusia 18 tahun itu akan kadaluwarsa pada akhir 2019.

Arp baru saja memulai debut dengan Hamburg pada Juli tahun lalu.

(Baca juga: Ini Syarat jika Mario Balotelli Ingin Kembali ke Timnas Italia

Namun, Bayern Muenchen sudah menjadi yang pertama pasang badan untuk mendapatkan tanda tangan pemain tim nasional (timnas) U-17 Jerman.

Sejauh ini, pemain bertinggi 184 cm sudah mengoleksi dua gol dalam 16 kali kesempatannya membela Hamburg di Bundesliga.

Namun, statistik menunjukkan betapa produktifnya Arp ketika bermain dengan timnas Jerman U-17 dengan torehan 15 gol dalam 17 kali penampilan.

Dilansir Bolasport.com dari Bild, hanya 20 persen kemungkinan Arp tetap tinggal di Hamburg musim depan jika mereka terdegradasi.

Bild menaksir harga transfer Arp tidak kurang dari 7,5 juta euro atau setara Rp 127,5 miliar.

Tak hanya Bayern, Tottenham Hotspurs dan Chelsea juga sudah berancang-ancang untuk merekrut pemain yang lahir pada 6 Januari 2000.

Sementara itu, dilansir Bolasport.com dari  Mirror bahwa Manchester City, Arsenal, dan Everton juga dikabarkan dengan tertarik untuk melabuhkan Arp ke Liga Inggris.