Kondisi Terkini Rohit Chand jelang Lawan PSM

By Muhammad Robbani - Senin, 14 Agustus 2017 | 13:53 WIB
Gelandang Persija Jakarta, Rohit Chand, dalam pertandingan uji coba menghadapi Indonesia U-22 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Rabu (5/4/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/JUARA.NET)

Persija Jakarta terus memantau kondisi Rohit Chand yang mengalami cedera pergelangan kaki.

Rohit mendapat cedera tersebut setelah kakinya secara tak sengaja terinjak pemain Persiba Balikpapan, Sabtu (12/8/2017).
 
Karena hal itu, Rohit ditarik keluar dan diganti Sutanto Tan pada menit ke-63.
Persija berharap Rohit cepat pulih sehingga pemain asal Nepal tersebut bisa bermain lagi di laga selanjutnya saat Persija menjamu PSM Makassar, Selasa (15/8/2017).
 
“Kami sudah mengeceknya secara keseluruhan. Kami pantau secara terus-menerus. Sejauh ini, perkembangannya positif," jelas dokter tim Persija, Dokter Donny Kurniawan.  
 
"Namun, untuk bisa turun saat meladeni PSM. Kami harus memastikan hingga Senin malam (14/8/2017),” tuturnya menambahkan.
 
Gelandang berumur 24 tahun itu memang sudah bergabung dengan tim saat menjalani latihan Minggu sore. Namun, mantan pemain PSPS Pekanbaru itu hanya mengikuti latihan ringan.
 
"Saya berharap melawan PSM, bisa turun. Namun semuanya tergantung pada pelatih,” ujar Rohit.