Ini yang Dilakukan Persiba Seusai Kalah dari Sriwijaya FC

By Noverta Salyadi - Rabu, 30 Agustus 2017 | 05:45 WIB
Nur Iskandar pemain Sriwijaya FC melakukan seleberasi setelah berhasil menciptakan gol ke gawang Persiba Balikpapan dalam lanjutan Liga 1 Gojek Traveloka, Selasa (29/8/2017) di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang. (BOLASPORT.COM)

Persiba Balikpapan harus mengakui keunggulan tuan rumah Sriwijaya FC 0-1, Selasa (29/8/2017) dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.

Kekalahan dari Sriwijaya FC, dikatakan pelatih Persiba Haryadi karena pemainnya melakukan kesalahan pada menti ke-53.

Hal itu memberikan kesempatan pada Nur Iskandar untuk menciptakan gol.

“Inilah sepak bola sedikit saja melakukan kesalahan yang dilakukan maka akan menjadi keuntungan bagi lawan dan ini terjadi pada tim kami,” ujar  Haryadi usai pertandingan.

(BACA JUGA: Perolehan Medali SEA Games 2017 - Tambah 39 Medali, Indonesia di Peringkat Berapa?)

Menurut Haryadi, sebelum pertandingan dirinya sudah mengingatkan pada anak asuhnya untuk menjaga semua sektor baik kiri, tengah maupun kanan.

Hal ini berjalan dengan baik hanya ketika terjadi kelengahan berakibat fatal bagi tim.

“Kami tahu Sriwijaya tim bagus, dan kami sudah mengantisipasi semua serangan," tuturnya. 

"Bahkan kami pernah mendapat peluang tetapi karena kurang ketenangan maka kesempatan mendapatkan gol jadi lepas,” ucap Haryadi.

Dikatakan Haryadi walaupun hanya pelatih sementara yang diberikan oleh presiden tim, tidak membuatnya merasa kecil.

Dia fokus untuk memperbaiki performa tim, apalagi sekarang Persiba berada dalam zona degladasi sehingga membutuhkan stategi untuk lolos.

“Ke depan semua pemain tidak lagi berleha-leha, walaupun sekarang sudah tidak lagi berleha-leha tetapi tetap para pemain harus bekerja keras untuk bisa meraih poin demi poin,” ujar Haryadi.

(BACA JUGA: Datangkan Pemain Baru, Chelsea Kini Punya Dua Hazard)

“Pekan depan, kami bermain di kandang sehingga harus kerja lebih keras lagi untuk bisa menang,” tegasnya.

Dalam klasemen sementara Liga 1, Persiba Balikpapan berada di urutan ke-17 dari 18 tim dengan nilai 13 poin.

Dari 22 main Persiba baru menang 3, seri 4  dan kalah 15.