Waduh! Pelatih Persib Bandung Catat Kelemahan Ini dari Febri Hariyadi

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 22 September 2017 | 15:38 WIB
Penyerang Persib, Febri Hariyadi, dalam laga timnya kontra Persela pada laga TSC 2016 di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Pelatih Persib Bandung, Emral Abus, menyimpan catatan tersendiri bagi pemain muda tumpuannya, Febri Hariyadi.  

Secara mengejutkan, Emral Abus mengirimkan kritikan kepada winger 21 tahun tersebut seusai laga kontra Bali United, Kamis (21/9/2017) kemarin.

Seperti diketahui, laga yang mempertemukan Pangeran Biru dengan tamunya Bali United di Stadion Si Jalak Harupat itu berakhir dengan skor sama kuat tanpa gol.

Seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub, pelatih yang juga menjadi anggota Exco PSSI Kota Padang itu menganggap Febri masih belum tampil dalam performa terbaik.

Emral menyatakan, pemain asli didikan Diklat Persib tersebut masih belum mempunyai naluri yang kuat untuk mengambil keputusan yang tepat.

"Kita melihat Febri cukup bagus. Tapi ada beberapa hal yang perlu diperbaiki yaitu timing kapan harus membawa bola dan kapan memberi umpan," kata Emral.

Pada laga yang bisa dibilang duel besar itu, pergerakan Febri di sisi kanan memang kerap mengganggu pertahanan Bali United yang kala itu dikawal Ricky Fajrin.

Kendati demikian, akselerasi Febri Hariyadi juga sering dipatahkan oleh barisan lini belakang Bali United lantaran terlalu lama dalam menguasai bola.