Irfan Bachdim Ungkap Peluang Bali United dalam Perburuan Gelar Juara Liga 1

By Adif Setiyoko - Jumat, 27 Oktober 2017 | 16:55 WIB
Selebrasi penyerang Bali United, Irfan Bachdim seusai membobol gawang Arema FC pada pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (8/10/2017). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Perburuan gelar juara Liga 1 masih akan terus berlangsung hingga berakhirnya musim ini.

Salah satu tim yang ikut dalam perburuan gelar ini adalah Bali United.

Bali United saat ini menduduki peringkat tiga dan masih memiliki peluang untuk meraih gelar juara.

Saat ini, Bali United mengemas 59 poin dan masih memiliki tiga laga sisa.

Dilansir BolaSport.com dari bali.tribunnews.com, penyerang Bali United, Irfam Bachdim mengaku jika timnya masih berpeluang untuk meraih gelar juara di akhir musim nanti.

(Baca Juga: Warga Makassar Gelar Doa Bersama Demi PSM Makassar Juara)

"Masih ada kemungkinan untuk bisa menjadi juara,"

Dia menyatakan bahwa pertandingan melawan PSM Makassar merupakan final sesungguhnya.

Siapapun yang memenangi pertandingan ini dipastikan bisa mengunci gelar juara.

"Yang terpenting kami menang saat melawan Sriwijaya FC dan PSM Makassar," tegasnya.

(Baca Juga: Anak Presiden Indonesia Keenam ini Sampaikan Doanya untuk PSM Makassar)

"Bhayangkara FC juga harus kehilangan poin, pasti kami masih bisa dan masih mempunyai peluang," ujarnya menambahkan.

Pemain berdarah Belanda ini masih yakin jika Bali United bisa menaklukan pesaingnya tersebut.

"Saya yakin Bali United bisa, yang penting lawan Sriwijaya FC kita harus menang, tiga poin harus diamankan," ujarnya.