Lawan Madura United di Laga Usiran, Ini Tanggapan Pelatih Barito Putera

By Stefanus Aranditio - Selasa, 31 Oktober 2017 | 19:41 WIB
Barito Putera di Liga 1. (LIGA INDONESIA)

Barito Putera akan berhadapan dengan Madura United pada Minggu (5/11/2017).

Pertandingan pekan ke-33 ini merupakan laga tandang terakhir bagi Barito Putera di Liga 1.

Sementara itu laga ini untuk sementara merupakan laga usiran karena tim tuan rumah Madura United terkena sanksi dari komdis PSSI.

Venue pertandingan masih menunggu hasil banding yang dilakukan manajemen Madura United.

Sambil menunggu keputusan hasil banding, manajemen Madura United sudah menyiapkan Stadion Gelora Bangkalan untuk menjamu Barito.

(Baca Juga: Pelatih Bali United Berpeluang Runtuhkan Dominasi Pelatih Asing untuk Raih Gelar Juara)

Madura United dihukum empat laga usiran buntut dari penyerangan terhadap wasit asing Hasan Akrami saat lawan Borneo FC (29/9/2017).

Dilansir BolaSport.com dari banjarmasin.tribunnews.com, menurut asisten pelatih Barito Putera, Yunan Helmi mengatakan hal ini cukup menguntungkan Barito Putera.

"Kalau memang di tempat netral dan tanpa penonton, ya tentu itu menguntungkan bagi tim," ujar Yunan.

Namun, Yunan menegaskan Hansamu Yama cs siap bermain dimana saja.

"Tim siap main dimanapun, tapi apabila di tempat netral apalagi tanpa penonton tentunya tekanannya sedikit berkurang," jelasnya.