Terungkap! Ini Keputusan Terbaru Madura United untuk Status Gomes de Oliviera

By Metta Rahma Melati - Senin, 20 November 2017 | 15:20 WIB
Pelatih Madura United, Gomes De Oliviera (kiri), berdiskusi dengan asisten pelatih, Joaquin Ferreira Da Silva, saat mendampingi timnya melawan Barito Putera dalam laga pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Minggu (05/11/2017) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Pelatih asal Brasil, Gomes de Oliviera besar kemungkinkan tetap akan bertahan dan menjadi juru taktik Madura United untuk musim depan.

Sejak dibentuk 10 Januari 2016, Madura United mempercayakan kursi kepelatihan kepada Gomes de Oliviera.

BolaSport.com melansir dari dari Instagram resmi Madura United, bahwa eks pelatih Persela Lamongan tersebut tampaknya tak akan diganti.

"Manajemen Madura United tak memiliki opsi penggantian pelatih untuk musim depan," ujar Haruna Soemitro, Manajer Madura United.

Sebelumnya, Gomes de Oliviera sedang memilih pulang ke Brasil untuk rehat sejenak.

(Baca Juga: Gomes De Oliviera Belum Pikirkan Masa Depannya di Madura United)

Pelatih yang pernah bermain untuk Mitra Surabaya pada 1995 tersebut sesuai rencanakan akan ke Brasil pada 30 November 2017.

"Di Brasil nanti, saya akan berkunjung ke keluarga-keluarga saya."

"Saya sudah rindu sekali dengan suasana dan makanan di Brasil. Anak saya juga ada beberapa keperluan yang harus kami selesaikan di Brasil," kata Gomes.