4 Pemain Asing Didatangkan Persela, Salah Satunya Eks Striker Liga Belanda

By Metta Rahma Melati - Kamis, 7 Desember 2017 | 14:11 WIB
Joey Godee (http://perselafootball.com)

Persela Lamongan mendatangkan empat pemain asing dengan status seleksi, untuk mengarungi kompetisi musim 2018.

BolaSport.com melansir dari perselafootball.com, klub berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut sedang membidik empat pemain asing, salah satunya Joey Godee.

Joey Godee sendiri adalah pemain berpaspor Belanda dan pernah bermain di liga utama Belanda.

"Mudah-mudahan 17 Desember atau sebelum 20 Desember, 4 pemain asing sudah lengkap. Mereka statusnya masih trail. Posisinya stoper, gelandang dan striker," kata Aji Santoso pelatih Persela.

Joey Godee pun telah tiba di Lamongan, Rabu (6/12/2017) dan kemudian menyempatkan melihat latihan dan sekaligus selesi di Stadion Gelora Surajaya.

(Baca Juga: Lepas Empat Pemain Asing, Aji Santoso Pastikan Persela Rekrut Wajah Baru)

"Joey (Godee) pernah bermain di liga utamanya Belanda. Tapi masih trail di Persela. Saya belum tau juga statusnya Marquee Player atau tidak," ucap Aji.

Joey Godee berposisi penyerang, sebelumnya bermain di Helmond Sport, klub Belanda.

Kepergian Joey Godee ke Indonesia pun disampaikan akun twitter resmi @helmondsport.