Sergio van Dijk Optimistis untuk Musim 2018 Seusai Bertemu Mario Gomez

By Metta Rahma Melati - Selasa, 12 Desember 2017 | 21:19 WIB
Striker Persib, Sergio van Dijk (BUDI KRESNADI/JUARA.NET)

Penyerang naturalisasi Persib, Sergio van Dijk merasa optimistis bahwa klub berjuluk Maung Bandung tersebut akan memiliki performa positif pada musim 2018.

Sergio van Dijk telah melakukan perbincangan dengan pelatih baru Persib, Roberto Carlos Mario Gomez.

"Saya sudah berbicara dengan dia. Saya lihat, kalau dengan dia, saya optimistis Persib bisa lebih baik lagi," kata Sergio, BolaSport.com melansir dari persib.co.id.

(Baca Juga: Tito Karnavian: Tujuan Bhayangkara FC Sebenarnya Hanya Meramaikan Liga 1)

Track record Mario Gomez dalam menangani klub cukup gemilang.

Mario Gomez sukses membawa Johor Darul Takzim menjuara Piala AFC 2015.

Sementara itu, saat ditanyai mengenai perkembangan cedera lututnya, Sergio mengatakan bahwa sudah lebih baik.

(Baca Juga: 7 Pemain Asing ASEAN yang Sementara Resmi Gabung Klub Liga Super Malaysia, Indonesia Disalip Singapura)

"Kondisi saya sudah membaik. Saya sudah fit dan sudah siap buat untuk tahun depan," kata Sergio.

Pada Liga 1 musim 2017, Sergio van Dijk hanya tampil tiga kali dan mencetak satu assist.

Sergio van Dijk mendapatkan cedera lutut kiri saat Persib melakoni laga tandang di Stadiom 17 Mei melawan tuan rumah Barito Putera pada 18 Juni 2017.