Kembali ke Bandung ini yang Dirasakan Djajang Nurdjaman

By Fifi Nofita - Senin, 15 Januari 2018 | 10:12 WIB
Djadjang Nurdjaman, pelatih PSMS Medan. (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

Djadjang Nurdjaman kembali ke Kota Bandung dan akan bermain kembali di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada turnamen pra musim Piala Presiden 2018.

Namun, kali ini Djanur sapaan akrabnya di Bandung bukan untuk menangani Persib, karena saat ini ia merupakan pelatih PSMS Medan dan akan menjadi lawan tim kebanggaan Bobotoh di Grup A.

Pelatih asal Majalengka ini mengakui, banyak kenangan manis yang tidak bisa dilupakan selama berada di Bandung dan menangani Persib.


Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman (kiri) memberi arahan kepada pemainnya, Atep, saat melawan Persiba Balikpapan dalam laga Piala Presiden di Stadion Jalak Harupat, Bandung, Rabu (2/9/2015).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Hanya saja pada kesempatan kali ini, ia akan besikap profesional bagi tim yang ditanganinya.

"Ya sebetulnya hal yang biasa buat seorang pelatih seorang pemain bola pindah tempat dan pasti singgah lagi ke kota yang pernah kita bekerja. Walaupun ada rasa nostalgia yang pasti dianggap biasa karena ini pekerjaan," ucap Djanur, Minggu (14/1/2018).

(Baca Juga: Ada Selebrasi ala Lionel Messi yang Dilakukan Bek Liverpool Saat Gol Roberto Firmino)

Djanur menambahkan, turnamen pra musim ini menjadi ajang bagi timnya untuk mengasah kekompakan anak asuhnya sebelum tampil pada kompetisi 2018.

"Awalnya kita mempersiapkan tim untuk kompetisi, sementara ini untuk Piala Presiden ini sebagai persiapan sambil jalan pemain belum sepenuhnya komplit sambil jalan aja," jelasnya.