Kim Tak Sabar Ingin Kembali Bermain

By Fifi Nofita - Rabu, 17 Januari 2018 | 15:01 WIB
Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan (tengah), berupaya mengontrol bola dibayangi pemain Persela dalam laga pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Surajaya Malang, Jawa Timur, Minggu (22/10/2017) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan mengaku sudah tidak sabar ingin kembali meruput, setelah sebelumnya harus beristirahat, karena mengalami patah tulang fibula.

Kim juga hadir langsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Selasa (16/1/2018), saat tim Persib berhadapan dengan Sriwijaya FC pada laga pembuka turnamen Piala Presiden 2018.

"Gereget pengen ikut main, saya udah resmi kontrak," kata pemain yang sempat bermain untuk Pelita Bandung Raya (PBR) ini.


Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, saat berlibur ke Paris akhir tahun 2017.(@KIMKURNIAWAN/TWITTER)

Pemain yang menggunakan nomor 23 ini menuturkan, kondisinya sudah berangsur-angsur membaik jika dibandingkan dengan sebelumnya.

beberapa program terapi terus dijalankan olehnya dan kini Kim pun sudah bisa melakukan beberapa aktivitas.

(Baca Juga: Barcelona Ogah Tangisi Cedera Berulang Pemain Seharga Rp 1,7 Triliun)

Meski begitu, pemain berdarah Jerman ini masih butuh waktu agar kondisinya bugar 100 persen, sehingga kemungkinan besar Kim baru bisa bermain pada saat kompetisi Liga 1 2018.

"Kondisi sudah jauh membaik butuh waktu untuk penyembuhan berikutnya jadi sekarang sepedaan dan lain-lain sudah bisa, tapi masuk ke tahap jogging belum, masih belum," ucapnya.

"Perkiraan kan awal 3-4 bulan, sekarang masuk 2 setengah bulan jadi masih ada waktu 1 setengah bulan," jelas Kim.