Pengakuan Mengejutkan Hans-Peter Schaller soal Penunjukan Jadi Pelatih Kepala Bali United

By Metta Rahma Melati - Kamis, 18 Januari 2018 | 20:40 WIB
Pelatih asal Austria, Hans-Peter Schaller ditunjuk sebagai pelatih kepala Bali United pada turnamen pra-musim Piala Presiden 2018. (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Pelatih asal Austria, Hans-Peter Schaller ditunjuk Bali United menjadi pelatih kepala pada turnamen pra-musim Piala Presiden 2018.

Bali United akan menghadapi Borneo FC pada laga perdana fase penyisihan Grup D Piala Presiden 2018 pada Jumat (19/1/2018).

Hans-Peter Schaller merupakan orang yang berperan di balik kebugaran fisik pemain Bali United.

"Ini cukup mengejutkan ketika manajemen menunjuk saya menjadi pelatih kepala untuk Piala Presiden 2018," kata Hans-Peter, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Bali United.

(Baca Juga: Laga Dua Klub Malaysia pada Coppa Sleman 2018 Hanya Jalan 58 Menit)

Meski ditunjuk sebagai pelatih kepala, Han-Peter Schaller tidak akan mengubah pakem yang telah dibuat pelatih Widodo Cahyono Putro.

"Nantinya segala sesuatu yang akan kami lakukan di Piala Presiden akan melalui diskusi dengan coach Widodo sebagai pelatih kepala. Jadi kami tidak akan ubah taktik bermain atau apa pun itu," kata Peter.

"Semua akan dibahas bersama termasuk siapa saja pemain yang akan dimainkan atau siapa pun yang duduk di bangku cadangan. Kami akan menjalin komunikasi dengan baik," tuturnya.

(Baca Juga: Soal Okto, Madura FC Bantah Klaim Persib)

Bali United memutuskan untuk membagi tugas untuk pelatih.

Sebab, Widodo C Putro akan fokus untuk persiapan Bali United pada kualifikasi kedua Liga Champions Asia 2018 melawan Chiangrai United di Thailand.