Kim dan Igbonefo Sudah Berlatih dengan Persib

By Fifi Nofita - Rabu, 28 Maret 2018 | 18:47 WIB
Kim Jeffrey Kurniawan berlatih didampingi fisioterapi Benidektus Adi Priyanto, dikerumuni anak-anak dan menjadi bahan tontonan. (LUTFI AHMAD MAULUDIN/TRIBUN JABAR)

Kim Jeffrey Kurniawan dan Victor Igbonefo mulai mengikuti program latihan bersama pemain Persib Bandung lainnya di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, Rabu (28/3/2018).

Menurut asisten pelatih Persib Bandung, Fernando Soler, kedua pemain tersebut mendapatkan program secara khusus karena masih dalam tahap pemulihan.

Kim sebelumnya mengalami cedera patah tulang fibula, sedangkan Igbonefo bermasalah di bagian lutut.

(Baca Juga: Begini Cara Lewis Hamilton Move On dari Kenangan Pahit GP Australia 2018)

Keduanya masih berlatih terpisah di pinggir lapangan Arcamanik pada sesi latihan Selasa (27/3/2018).

Menurut Soler, Kim bahkan sudah meminta untuk diturunkan pada laga perdana melawan PS Tira. 

"Kalau dipasang pasti dia mau, tapi saya takut cedera lagi. Kalau cedera, butuh waktu lebih lama lagi," ucap Soler kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, Rabu (28/3/2018).

Soler menyebut perkembangan kondisi Kim memang menggembirakan. 

(Baca Juga: Kepergian Tim Tech3 Buyarkan Semua Rencana Yamaha)

Meski begitu, staf pelatih belum bisa menurunkan pemain bernomor punggung 23 ini dalam waktu dekat ini karena masih memantau kondisi dan kesiapannya.

"Untuk Kim, saya lihat dia motivasi bagus. Mudah-mudahan bisa semua seperti dia. Motivasi dia bagus, dia sendiri kerja keras, dia minta-minta untuk dimainkan," ucapnya.