Krisis Bek Tidak Mematikan Ambisi Persebaya untuk Curi Kemenangan dari Kandang PS Tira

By TB Kumara - Kamis, 12 April 2018 | 21:05 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, memberikan keternangan dalam konfrensi pers usai laga melawan Barito Putera dalam laga pekan ketiga Liga 1 2018 di Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (8/4/2018). (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Persebaya Surabaya sudah menyiapkan pengganti tiga pemain belakang yang cedera jelang kontra PS Tira di Stadion Sultan Agung Bantul, Jumat (13/4/2018).

Ketiga pemain belakang yang absen yakni Otavio Dutra, Rahmat Irianto dan, Fandry Imbiri.

Sebagai gantinya, Persebaya akan menurunkan Andri Muladi, M. Syaifuddin, dan Issac Wanggai.

"Kami sudah menyiapkan alternatif pemain sebagai pengganti yang cedera. Kami sudah coba saat latihan," kata pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera.

Pelatih asal Argentina itu menjelaskan timnya sudah siap untuk laga nanti dengan membawa pemain terbaiknya meskipun tidak bisa menurunkan formasi lengkap.

"Kami membawa pemain terbaik kontra PS Tira. Tapi, kami tidak lengkap. Dutra, Rian dan Fandry tidak kami bawa karena cedera," ujar Alfredo.


Meski begitu, pelatih asal Argentina ini masih optimis Persebaya bisa mengambil poin pada pertandingan nanti kendati harus mengubah formasi tim.

Alfredo melanjutkan selain misi meraih tiga poin. Semua pemain dalam kondisi yang prima, tidak ada yang cedera atau akumulasi. Jadi, Persebaya siap meladeni permainan The Army julukan PS Tira.

"Kami main di kandang lawan. Tapi, tujuan kita pada pertandingan itu yakni datang untuk memenangi laga. Meski tim tidak komplit. Tapi kami sangat siap," kata eks pelatih Persipura ini.