Persib Tetap Latihan Meski Kompetisi Mandek

By Bayu Chandra - Rabu, 26 September 2018 | 16:28 WIB
Bek Persib Bandung, Bojan Malisic, berceria usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta pada laga Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

Berhentinya kompetisi Liga 1 2018 akibat dari insiden meninggalnya suporter Persija, Haringga Sirla, tidak membuat beberapa klub berhenti melakukan aktivitas.

Persib Bandung misalnya, klub asal Jawa Barat itu tetap menjalankan latihan normal.

Berhentinya kompetisi Liga 1 2018 disebabkan oleh tragedi meninggalnya salah seorang suporter Persija Jakarta, Haringga Sirla.

Haringga Sirla tewas dikeroyok oleh oknum suporter dari tuan rumah Persib Bandung saat hendak menyaksikan laga tim idolanya itu.

(Baca juga: Kompetisi Liga 1 2018 Berhenti, Ketua Viking Persib Club Lega)

Sementara itu, terkait berhentinya kompetisi Liga 1 2018, pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez atau akrab disapa Mario Gomez tetap menjalankan latihan normal pada umumnya.

Seperti dikutip BolaSport.com dari laman Persib, Rabu (26/9/2018), Gomez akan selalu terus melakukan persiapan dengan para pemain jelang pertandingan kontra Madura United pada pekan ke-24 Liga 1.

(Baca juga: Buntut Tewasnya Haringga Sirla, Eks Pemain Persib Ini Minta The Jak Mania dan Viking Tidak Ada)

"Tidak apa-apa, kami akan terus berlatih, tapi ingin tahu sampai kapan dimulainya, jika benar ditunda," kata Gomez.

"Ini keputusan PSSI untuk menunda. Keputusan hanya bisa berlatih sampai bertemu Madura United," ujar Gomez.