2 Gol ke Gawang PSMS Medan, Jadi Bekal Titus Bonai Hadapi PSIS Semarang

By Christina Kasih Nugrahaeni - Jumat, 9 November 2018 | 14:40 WIB
Pemain Borneo FC, Titus Bonai, beraksi pada laga Liga 1 2018 kontra PSM Makassar di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Sabtu (19/5/2018). (TRIBUN TIMUR )

Striker Borneo FC, Titus Bonai, memiliki bekal positif untuk menghadapi PSIS Semarang.

Borneo FC akan menjamu PSIS Semarang pada laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-30 di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (10/11/2018) pukul 15.30 WIB.

Torehan dua gol yang diceploskan ke gawang PSMS Medan pada pertandingan Borneo FC sebelumnya, diakui oleh Titus Bonai sebagai motivasi dalam menghadapi PSIS Semarang.

"Itu jadi motivasi buat saya menghadapi PSIS untuk menjaga tiga poin kandang," kata Titus Bonai pada sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Jumat (9/11/2018).

(Baca Juga: Bek Manchester United Apresiasi Dukungan Fan Setelah Menang atas Juventus)

Bagi pemain asal Jayapura itu, Borneo masih butuh tiga poin untuk bisa naik ke peringkat yang lebih tinggi lagi.

Apalagi posisi antara Borneo dan PSIS Semarang di papan klasemen sementara Liga 1 2018 cukup dekat,

Borneo FC dengan 42 poinnya berada di urutan ketujuh, sedangkan PSIS berada di urutan kesembilan dengan 39 poin.

"Kami optimis dan siap memberikan yang terbaik untuk menjaga tiga poin yang merupakan modal kami naik ke peringkat atas. Semua tim tentunya ingin menang," ujar pemain berusia 29 tahun itu.