Tambah Usia, Arsenal Indonesia Supporters Bakal Adakan Donor Darah di Kota-kota Ini

By Christina Kasih Nugrahaeni - Senin, 19 Maret 2018 | 12:16 WIB
Arsenal Indonesia Supporter (Twitter.com/AIS_BDG)

Arsenal Indonesia Supporters (AIS) akan kembali melakukan donor darah di beberapa kota di Indonesia.

Agenda donor darah tersebut dilakukan dalam rangka merayakan ulang tahun yang ke-15.

Pertama kali AIS mengadakan donor darah pada 2015 saat pertambahan usia yang ke-12 tahun.

Sejak 2015, agenda tersebut pun rutin dilakukan tiap tahunnya.

Selama tiga tahun, agenda donor darah dilakukan pada bulan April. Namun, untuk tahun 2018 berbeda.

(Baca Juga: PSS Sleman Berikan Pesan Ini kepada BCS, Slemania, dan Sleman Fans Usai Uji Coba)

Pada 2018, tahun dimana AIS menginjak usia yang ke-15 tahun, donor darah akan dilakukan pada 5 Mei 2018.

Dari tahun ke tahun, kota yang dibidik oleh AIS untuk melakukan donor darah, selalu bertambah.

Pada 2017, ada 65 kota yang menyelenggarakan acara kemanusiaan tersebut. Nah, untuk 2018, bertambah menjadi 71 kota dari Aceh hingga ke Papua.

Apakah donor darah tersebut hanya untuk AIS saja? Tak perlu khawatir, donor darah tersebut terbuka untuk semua kalangan masyarakat.

AIS juga terbuka apabila ada pihak sponsor yang ingin berpartisipasi.