BCS Rilis Tiket Presale Laga PSS Sleman Vs Persegres Gresik

By Bayu Chandra - Senin, 3 September 2018 | 14:28 WIB
Aksi suporter PSS Sleman, Brigata Curva Sud (BCS), saat PSS Sleman melawan Blitar United dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (21/7/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

PSS Sleman akan menghadapi Persegres Gresik pada pekan ke-14 Liga 2 2018 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Selasa (4/9/2018).

Satu hari menjelang pertandingan, kelompok suporter PSS Sleman, Brigata Curva Sud, mulai merilis info tiket presale.

Melalui akun Twitter @BCSxPSS_1976, pemain ke-12 milik PSS Sleman itu mulai akan melayani tiket presale selama dua hari.

Waktu pelayanan terhitung sejak Minggu, 2 September, hingga 3 September 2018 di Sekretariat BCS Lantai 2.

(Baca juga: Closing Ceremony Asian Games 2018 - Pesta Kembang Api Jadi Momen Paling Ditunggu Para Penikmat Fotografi)

Jam pelayanan akan dimulai pada pukul 13.00- 21.00 waktu setempat. Jadi, bagi suporter PSS jangan sampai kelewatan terkait informasi ini.

Terkait informasi lebih detailnya dapat dilihat pada akun Twitter @bcsxpss_i976.

Laga ini menjadi pertandingan kandang pertama bagi PSS Sleman setelah jeda Asian Games 2018 selama dua pekan lebih.

(Baca juga: Kehadiran The Jakmania Jadi Alasan Pemain Persija Sudah Tidak Sabar Bermain di Patriot)

Dalam daftar klasemen Liga 2 2018 Wilayah Timur, saat ini klub berjulukan Elang Jawa masih menghuni posisi kedua dengan meraih 25 poin.

Cristian Gonzales dan kawan-kawan masih berjarak dua poin dari pemuncak klasemen, Madura FC, yang meraih 27 angka.