Banjir Dukungan, Kim Kurniawan Berikan Janji Ini kepada Penggemarnya

By Agus Triyanto - Senin, 6 November 2017 | 16:07 WIB
Gelandang Kim Kurniawan mengalami cedera saat Persija melawan Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017). (instagram.com/persib_official)

Pasca mendapatkan cedera saat membela Persib Bandung di laga panas menghadapi Persija, Kim Jeffrey Kurniawan menyampaikan rasa terimakasih atas doa dan dukungan yang ia terima melalui media sosial.

Kim mengalami cedera patah tulang fibula kala menghadapi Persija Jakarta, di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017).

"Hallo semuanya. Saya benar-benar kaget melihat simpati kalian semua terhadap saya, terutama tentunya Bobotoh yang sangat saya cintai. Tapi juga dari teman-teman, keluarga, supporter team lain maupun pesepakbola lainnya," tulis Kim di akun Instagram pribadinya, @kimkurniawan, Senin (6/11/2017).

Lebih lanjut, Kim kurniawan mengungkapkan rasa harunya atas dukungan yang ia dapatkan tersebut.

"Saya tidak bisa mengucapkan apa yang saya rasakan, mengetik saja merinding. Pokoknya terima kasih banyak semuanya atas doanya dan dukungannya. Itu luar biasa."

"Saya benar-benar merasa diberkati Tuhan mempunyai banyak orang yang mencintaiku," ungkapnya.

(Baca Juga: Usai Kebobolan 10 Kali di Palembang, Tekad Persegres Ini Bikin Terenyuh)

Dengan rasa optimistis yang tinggi, Kim berjanji akan membayar dukungan para fans dan rekannya dengan permainan terbaik yang ia miliki setelah pulih dari cedera nanti.

"Saya yakin suatu saat saya akan mengembalikan cinta kalian dengan permainan terbaikku," tulis Kim Kurniawan.

Netizen pun membanjiri unggahan tersebut dengan ribuan komentar berisi doa dan harapan semoga pemain bernomor punggung 23 itu segera merumput kembali.

  • @nazma97_: "Semangatt ya . Smga cpat smbuh bosquu :* @kimkurniawan."
  • @yosrizalderi: "Segera sembuh dan kembali merumput.. kami tunggu aksimu...@kimkurniawan."
  • @jakasuratman: "Semangat kim terima kasih buat perjuangan nya musim ini smoga musim dpn bisa lebih baik lagi."