Bonek Malaysia Ambil Langkah Berani Melapor ke FIFA soal TMS Persebaya Surabaya

By Christina Kasih Nugrahaeni - Jumat, 22 Desember 2017 | 09:08 WIB
Bonek Malaysia (twitter.com)

Meski Persebaya telah kembali memiliki transfer matching system (TMS), rupanya isu tersebut belum ada habisnya.

TMS menjadi salah satu agenda pembahasan dalam workshop yang diadakan oleh PSSI dengan klub-klub peserta Liga 1.

PSSI telah mengumumkan jika Persebaya kini memiliki TMS yang baru.

Namun, isu TMS tersebut masih belum seleseai bagi bonek. Pasalnya, bonek mempertanyakan kepemilikan TMS tersebut apakah membuat baru atau pengembalian dari Bhayangkara FC kepada Persebaya Surabaya.

Dilansir BolaSport.com dari Twitter, salah satu komunitas suporter Persebaya, Bonek Malaysia, melakukan aksi berani dengan melaporkan isu TMS tersebut kepada FIFA.

(Baca Juga: Puluhan Ribu Bobotoh Ramalkan Perjalanan Roberto Carlos Mario Gomez di Persib Bandung)

Bonek Malaysia menyebutkan username yang dipakai oleh FIFA di Twitter dalam unggahannya.

Komunitas tersebut melaporkan isu TMS Persebaya yang dianggap disalahgunakan oleh PSSI kepada FIFA.