Salut! Ini Tujuan Viking Gelar Laga Amal dengan Para Legenda Persib Bandung

By Irfa Ulwan - Rabu, 4 April 2018 | 11:45 WIB
Zaenal Arif saat masih berseragam Persib Bandung. (Tribun Jabar)

Kumpulan suporter Persib Bandung yang tergabung dalam kelompok Viking, menggelar aksi kepedulian dan amal sore ini, (4/4/2018).

Acara yang diinisiasi oleh kaum perempuan di tubuh Viking Persib tersebut ditujukan sebagai wujud kepedulian mereka terhadap kanker payudara.

Aksi yang diberi tajuk "Viking Girls Share and Care of Breast Cancer" tersebut akan diselenggarakan di Stadion Persib (Sidolig), Kota Bandung, Jawa Barat.

Rencananya nanti sore akan digelar pertandingan amal yang akan menampilkan para pemain legenda Maung Bandung yang tergabung dalam PVJ Legend.

Di PVJ Legend sendiri nantinya akan diperkuat nama-nama seperti Cecep Supriatnya, Suwitha Patta, Zainal Arief, Boy Jati Asmara, Usep Munandar, dan masih banyak lagi.

Nantinya, PVJ Legend akan bertanding dengan Viking Soccer Team.

(Baca Juga: Suporter PSIS Semarang Tuai Kritikan Setelah Merangsek Masuk ke Dalam Lapangan)

Pertandingan yang akan dimulai pada pukul 16.00 WIB tersebut juga akan dihadiri oleh striker Persib, Tantan.

Di acara itu kalian dapat menyaksikan para legenda Persib Bandung bertanding sekaligus memberikan donasi sebagai wujud kepedulian terhadap kanker payudara.