Asian Games 2018 - Timnas Putri Dibantai Korsel, La Grande Indonesia Beri Pesan untuk PSSI

By Bayu Chandra - Kamis, 23 Agustus 2018 | 13:26 WIB
Koreografi La Grande Indonesia dalam mendukung Timnas U-19 Indonesia Vs Timnas U-19 Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (25/3/2018). (ISTIMEWA)

Timnas sepak bola putri harus mengakui keunggulan lawanya Korea Selatan 0-12 dalam babak penyisihan Grup A ajang sepak bola putri Asian Games 2018.

Pertandingan antara keduanya digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Selasa (21/8/2018) malam.

Gol Korea Selatan dicetak Lee Hyunyoung dengan lima gol, Moon Mira (2 gol), Ji Soyun (2 gol), Lim Seonjoo (1 gol), Son Hwayeon (1 gol) dan Jang Selgi ( 1 gol).

Namun seusai pertandingan, pemain timnas putri Indonesia langsung menghampiri sisi tribune utara yang dipenuhi suporter dari kelompok La Grande Indonesia basis Palembang.

(Baca juga: Begini Persiapan Viking Persib Club Menjelang Perayaan Puncak Hari Jadi Ke-25)

Sambil menghadap suporter, para pemain timnas putri Indonesia menyanyikan lagu 'Tanah Air Beta' dan 'Padamu Negeri'.

Peristiwa itu diunggah langsung oleh akun twitter @LaGrandeIndo.

(Baca juga: Jauh-jauh dari Banjarmasin, Suporter Ini Puas dengan Kemenangan Timnas U-23 Indonesia atas Hong Kong)

La Grande Indonesia merasa terharu dengan perjuangan yang ditunjukan oleh timnas putri Indonesia, meskipun harus kalah dari Korea Selatan.

Dalam statusnya, La Grande Indonesia memberikan pesan untuk federasi sepak bola Indonesia (PSSI) agar serius dalam membangun sepak bola khususnya wanita.