Seni Mural, Optimisme The Jak Mania untuk Persija Jakarta Juara Liga 1 2018

By Christina Kasih Nugrahaeni - Jumat, 7 Desember 2018 | 10:56 WIB
Mural dari The Jak Mania untuk Persia Jakarta. (Tribunjakarta.com)

The Jak Mania menunjukkan optimismenya jika Persija Jakarta akan meraih gelar juara Liga 1 2018.

Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jakarta, optimisme tersebut ditunjukkan melalui seni mural yang terpampang di tembok.

Ada mural dengan tulisan Persija Jakarta dengan gambar macan berada di tengah tulisan tersebut.

Tak hanya itu, ada pula angka yang menunjukkan usia Persija Jakarta yakni 90 tahun.

(Baca Juga: Tanpa Koreo, Panser Biru Bakal Berikan Kejutan untuk PSIS Semarang di Laga Terakhir)

Dituturkan oleh warga sekitar, Ahmad Hendarto, mural tersebut sebagai bentuk keyakinan jika tim berjulukan Macan Kemayoran itu akan meraih gelar juara.

"Ini swadaya dari warga, baru Kamis pagi selesai dibuat, ini bentuk keyakinan kami Persija jadi juara," kata Ahmad kepada Tribunjakarta.com.

Pria berusia 23 tahun tersebut, menuturkan akan hadir di SUGBK untuk menyaksikan Persija bisa mengangkat trofi.

"Pastinya nonton langsung dong di SUGBK, momen langka, sudah lama banget enggak lihat Persija angkat piala," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, menolak untuk mundur dari jabatannya. #pssi #timnasindonesia #timnas #edyrahmayadi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on