Menanti Kepastian Nasib di West Ham United, Wonderkid Indonesia Ini Dapat Wejangan dari Sosok Spesial

By Katarina Erlita Candrasari - Selasa, 3 April 2018 | 16:47 WIB
Nathan Muskitta (kiri) memakai jersey West Ham United (instagram.com/nathanmuskitta)

Satu lagi pemuda Indonesia yang akan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional, dia adalah Nathan Ariel Muskitta.

Nathan Ariel Muskitta merupakan pemain sepak bola berusia 18 tahun yang memiliki garis keturunan Australia-Indonesia.

Nathan merupakan satu dari 14 pesepak bola di luar negeri yang sempat dipanggil oleh timnas U-19 Indonesia pada tahun 2017.

Sayangnya, ia gagal menembus skuat yang diproyeksikan Indra Sjafri untuk Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.

Meski begitu Nathan Ariel Muskitta malah berprestasi dengan mengikuti seleksi di West Ham United.

Kini Nathan Muskitta tengah menanti kepastian apakah ia berhasil masuk ke tim senior West Ham United atau akan dipinjamkan ke klub lain.

 

A post shared by Iwan Muskitta (@iwan_muskitta) on

Kepastian itu akan didapatkan pada bursa transfer mendatang.

Ayah Nathan, Iwan Muskitta menyampaikan nasihat dengan penuh semnagat melalui media sosial instagram.

"TIDAK ADA YANG LAHIR DENGAN KEBESARAN, ANDA HARUS MENGEJARNYA!! @nathanmuskitta. Teriakkan Kapitan Pattimura Lawamena Haulala artinya maju terus pantang mundur," tulis Iwan Muskitta.

"Anda harus bertarung seperti di neraka untuk menuju ke Surga!! TERUS BERJUANG ANAKKU, ANDALKAN TUHAN!BAGITUHAN TIDAK ADA YANG MUSTAHIL!!" tutup Iwan Muskitta.

(Baca Juga: Wow! Istri Lionel Messi Tunjukkan Pemandangan Menentramkan Jiwa di Hari Raya Paskah)