Belum Bertanding, Tim Thomas dan Uber Indonesia Sudah Lakukan Pesta Perayaan, Ada Apa Nih?

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 18 Mei 2018 | 15:29 WIB
Ilustrasi shuttlecock bulu tangkis ( palembang.tribunnews.com )

Kompetisi bulu tangkis beregu antar negara Piala Thomas dan Uber akan segera berlangsung di Thailand pada 20 Mei 2018 mendatang.

Indonesia yang menjadi salah satu negara peserta tentu telah melakukan persiapan dan membentuk tim yang tengah berada di Thailand saat ini.

Tim Uber dan Tim Thomas baru akan bertanding pada 20 dan 21 Mei mendatang.

Tim Thomas yang tergabung di grup B akan menghadapi tim Kanada di pertandingan pertamanya Minggu (20/5/2018).

Sementara Tim Uber yang berada di grup D akan menghadapi Malaysia pada Senin (21/5/2018).

(Baca juga: Piala Uber Belum Dimulai, Gronya Somerville Sudah Pamer Pesona yang Bikin Meleleh)

Uniknya, meski belum bertanding dengan Malaysia, Tim Indonesia kedapatan melakukan sebuah perayaan.

Namun, bukan perayaan pesta kemenangan ya, melainkan perayaan ulang tahun pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian dan Masseur tim Uber, Inneke Turangan.

Para pebulu tangkis seperti Greysia Polii, Apriyani Rahayu dll, terlihat ramai-ramai menyanyikan lagu ulang tahun untuk Eng Hian dan Inneke Turangan.