Wayne Rooney Minta Jose Mourinho Ubah Tugas Paul Pogba

By Kautsar Restu Yuda - Selasa, 6 Februari 2018 | 19:29 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), berbicara dengan Paul Pogba dalam laga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, London, pada 31 Januari 2018. (IAN KINGTON/AFP)

Eks ujung tombak Manchester United, Wayne Rooney, membeberkan posisi bermain Paul Pogba agar bisa menampilkan performa terbaik.

Wayne Rooney menilai bahwa Paul Pogba merupakan pemain bertipikal box-to-box.

"Bagi saya, Paul Pogba adalah pemain box-to-box klasik," ucap Rooney dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Dia bisa melakukan segalanya dengan sangat baik," ujarnya menambahkan.

Definis box-to-box sendiri adalah gelandang tengah yang mengambil peran bertahan maupun menyerang, yang banyak berlari naik-turun di lapangan.

Meski menilai Paul Pogba sebagai sosok gelandang box-to-box, Rooney mengklaim bahwa Pogba akan bermain maksimal jika hanya fokus pada satu tugas dasar gelandang dengan tipe tersebut.

"Jika dia memiliki kebebasan di mana dia tidak perlu terlalu memikirkan peran defensifnya, dia bisa menyebabkan kekacauan bagi lawan," kata striker Everton itu.

Wayne Rooney menyarankan manajer Manchester United, Jose Mourinho, untuk mereplikasi peran dan posisi Pogba kala membela Juventus.

"Di Juventus dia memiliki Andrea Pirlo di sampingnya," tuturnya.

"Dengan Nemanja Matic dan satu gelandang lagi di sampingnya, tempatkan Pogba di sebelah kiri dari tiga pemain di lini tengah. Manchester United pasti akan mendapatkan yang terbaik darinya," ujar mantan pemain timnas Inggris itu.

Sejauh ini Pogba telah bermain dalam 16 partai Liga Inggris dengan koleksi 10 assist dan tiga gol.