Gol Indah Bek Bournemouth ke Gawang Man City Menjadi yang Terbaik di Liga Inggris Edisi 2017

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 9 September 2017 | 00:40 WIB
Charlie Daniels merayakan gol Bournemouth ke gawang Manchester City pada pertandingan Liga Inggris di Stadion Vitality, Sabtu (26/8/2017). (GLYN KIRK/AFP)

Dari total 73 gol yang tercipta pada Agustus 2017 atau di tiga laga pembuka Liga Inggris 2017-2018, lesatan bek Bournemouth, Charlie Daniels, terpilih menjadi yang terbaik.

Charlie Daniels berhasil mencetak gol indah saat Bournemouth menjamu Manchester City di Stadion Vitality, Sabtu (28/8/2017).

Berawal dari umpan silang Dan Gosling, bola sempat berhasil dimentahkan oleh tandukan Vincent Kompany. Bola tersebut bergulir ke luar kotak penalti Man City dan mengarah ke Daniels.

Tanpa melakukan kontrol terlebih dahulu, bek berusia 31 tahun itu pun langsung melepaskan sebuah tendangan keras ke pojok kiri atas gawang yang tak mampu dijangkau kiper Ederson Moraes.

"Terima kasih kepada semua orang yang telah memilih saya sebagai pencetak gol terbaik Liga Inggris edisi Agustus 2017," ucap Daniels kepada siuts resmi Premier League.

Sayangnya, gol indah dari Daniels tersebut gagal menghadirkan kemenangan pertama bagi Bournemouth di Liga Inggris pada musim ini karena berakhir 1-2 untuk kemenangan Man City.

(Baca Juga: Coba Perhatikan, Ada yang Bikin Salah Fokus di Unggahan Terbaru Febri Hariyadi)

Keunikan lain dari terpilihnya gol Daniels sebagai yang terbaik pada Agustus 2017 ini adalah lesatan tersebut merupakan satu-satunya yang berhasil dicetak Bournemouth sejauh ini.

Dalam tiga laga perdana, Bournemouth selalu kalah. Selain ditekuk Man City, The Cherries juga kalah 0-1 dari West Bromwich Albion dan 0-2 dari Watford pada dua laga pembuka.

Di sisi lain, penyerang sayap Liverpool FC, Sadio Mane, berhasil terpilih menjadi pemain terbaik Liga Inggris edisi Agustus 2017.

Sedangkan di posisi manajer terbaik ditempati oleh nakhoda Huddersfield Town, David Wagner.