Lazio Vs AC Milan - Tim Tamu Tak Bermain Layaknya Sebuah Tim

By Verdi Hendrawan - Senin, 11 September 2017 | 02:34 WIB
Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, memberikan instruksi kepada anak-anak asuhnya dalam laga Liga Italia kontra Napoli di Stadion San Siro, Milan, pada 21 Januari 2017. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

AC Milan harus menerima kekalahan telak 1-4 dari Lazio dalam laga pekan ketiga Liga Italia 2017-2018 yang digelar di Stadio Olimpico, Minggu (10/9/2017).

Di sepanjang laga, AC Milan hanya mampu mencetak satu gol melalui Riccardo Montolivo di menit ke-56.

Sedangkan sebelum gol tersebut lahir, Lazio sudah mencetak empat gol melalui hat-trick Ciro Immobile (menit ke-38, 43', 48') dan Luis Alberto (49').

Kekalahan ini adalah yang pertama bagi Milan di musim ini setelah di dua laga awal meraih kemenangan atas Crotone (3-0) dan Cagliari (2-1).

Menanggapi kekalahan ini, pelatih Vincenzo Montella mengaku terpukul. Ia kecewa para pemain Milan tampil sendiri-sendiri dan tidak layaknya sebuah tim.

(Baca Juga: Sebelum Juara, Inilah Skuat Timnas U-19 Indonesia Pada Tahun 2011, Hanya 2 yang Terkenal)

"Ini adalah kekalahan yang buruk dan ada banyak elemen negatif datang bersama. Lazio bermain dengan sangat baik dan tajam dalam menyelesaikan peluang," kata Montella kepada Mediaset Premium.

"Kami tidak memiliki kekuatan mental untuk melawan karena semua pemain ingin mengubah permainan secara individu, bukan bekerja sama sebagai sebuah tim. Memang benar Lazio lebih terlihat sebagai sebuah tim," ucapnya.

Setelah kekalahan menyakitkan ini, Montella wajib mengembalikan performa terbaik tim untuk menjaga momentum bagus mereka di awal musim.

Berikutnya, Milan bakal kembali menjalani laga tandang menghadapi Austria Wien di laga pembuka Grup D Liga Europa (14/9/2017).

Setelah itu, Milan akan menjamu Udinese (17/9/2017) dan SPAL (20/9/2017).